Xiaomi Mi3 Sudah Dijual Di Indonesia

Xiaomi Mi3

Konsumen di Indonesia kini bisa membeli smartphone Xiaomi Mi melalui toko belanja online mall Blibli. Memang ini bukan peluncuran resmi Xiaomi di negara ini, tetapi banyak penggemar gadget akan menghargai sumber terpercaya setelah banyaknya penjual smartphone Xiaomi yang tidak jelas di dunia maya.

Xiaomi Mi 3 terasa sedikit mahal jika dibandingkan dengan harga di negara tetangga yang sudah memiliki toko penjualan Xiaomi yang resmi, seperti misalnya Singapura dan India. Tetapi Blibli berani memberikan garansi distributor selama satu tahun, yang membuat smartphone ini pertaruhan yang lebih aman dibandingkan importir "pasar abu-abu" (jika tidak ingin disebut pasar gelap).

Kami telah menghubungi pihak Xiaomi Inc. untuk mengomentari tentang manuver yang dilakukan oleh Blibli. Pembuat ponsel asal china ini diperkirakan akan segera meluncurkan penjualan online secara resmi di Indonesia pada waktu tertentu di tahun 2014.

Blibli sendiri menjual smartphone flagship Xiaomi yang sedang trend ini seharga Rp 3.999.000,- (US$342,-) untuk model versi Mi 3 16GB -- lihat di sini --. Di China dan pasar negara lain (Singapore dan India) dimana Xiaomi telah diluncurkan secara resmi, model ini dijual hanya US$240,- (Rp 2.670.000,-) untuk yang versi 16GB.

Baca juga: Review Xiaomi Mi 3: Kinerja Mengagumkan dengan Harga Gila!

Sekilas tentang Blibli.com

Didukung oleh kongolmerasi Djarum Group, Blibli adalah salah satu dari toko online terbesar di Indonesia. Seorang customer representative mengatakan bahwa mereka telah menjual stok ponsel Mi 3 sejak minggu lalu.

Blibli juga menjual produk lainnya yang dibuat Xiaomi seperti casing dan screen guard.

Rencana Xiaomi di Indonesia

Vice President Xiaomi Global, Hugo Barra, diketahui berada di Jakarta pada bulan Juni yang lalu dimana saat itu dia mengatakan bahwa perangkat Xiaomi (yang masih dirahasiakan) sedang dalam proses sertifikasi untuk dijual di Indonesia.

Belum ada tanggal peluncuran sama sekali. Perusahaan ini akan bekerjasama dengan berbagai operator seluler dan vendor di negara ini dan berencana untuk memiliki 15 hingga 16 pusat perbaikan (service center) di berbagai lokasi. Xiaomi telah melompati Samsung sebagai merk smartphone terbesar di China dalam hal pengapalan unit handset pada kuartal kedua (Q2), dan banyak negara yang menunggu untuk diluncurkannya secara resmi produk-produk andalan mereka.

Jangan lupa untuk membaca tentang Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi 3 sebelum memutuskan untuk membelinya.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar:

Posting Komentar

 
Powered By : Teknovaganza